Lindungi target bernilai tinggi dari ancaman udara, Iran kerahkan sistem senjata laser China

Sistem pertahanan udara laser ChinaChina Defense

AIRSPACE REVIEW – Militer Iran kini telah dilengkapi dengan sistem pertahanan senjata laser canggih guna melindungi target bernilai tinggi dari ancaman yang datang dari udara.

Berdasarkan gambar yang beredar, analisis awal menunjukkan bahwa sistem senjata laser ini bisa jadi adalah Sistem Pertahanan Laser Shen Nung Shield 3000/5000 buatan China.

Kehadiran sistem senjata laser yang juga dikenal sebagai ‘Silent Hunter’ ini akan meningkatkan kemampuan pertahanan Iran terhadap ancaman udara di ketinggian rendah.

Sistem Pertahanan Laser Ketinggian Rendah (LASS) ini dicirikan oleh kemampuannya untuk menargetkan dan menetralkan drone dan objek terbang rendah lainnya.

Silent Hunter merupakan sistem senjata laser serat optik bertenaga listrik, memiliki daya keluaran antara 30 dan 100 kilowatt.

Salah satu fitur keunggulan Silent Hunter adalah jangkauan operasional maksimumnya sejauh 4 km.

Pada jarak 800 m, sistem ini mampu menembus baja setebal 1 cm, menunjukkan keampuhannya terhadap target lapis baja.

Sejauh ini belum ada informasi mengenai kapan akuisisi dan berapa jumlah senjata laser yang didapatkan Iran dari China ini. (RBS)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *