Penjaga Perbatasan Finlandia memilih Challenger 650 sebagai pengganti Dornier Do 228

Challenger 650SNC

AIRSPACE REVIEW – Rajavartiolaitos (Penjaga Perbatasan Finlandia) telah memilih pesawat jet Bombardier Challenger 650 sebagai pengganti dua pesawat pengintai Dornier Do 228 yang sudah tua dalam program MVX.

Dalam evaluasi tender untuk Program MVX, perusahaan asal Amerika Serikat Sierra Nevada Corporation (SNC) terpilih memenuhi persyaratan kemampuan yang ditetapkan oleh Penjaga Perbatasan Finlandia.

Pemilihan ini didasarkan pada pengalaman pemasok dan menunjukkan kemampuan untuk menerapkan modifikasi pesawat yang kompleks, serta kemampuan mengirimkan pesawat dalam tenggat waktu yang ditentukan.

Perjanjian dengan SNC telah ditandatangani di Helsinki, Finlandia pada 27 Juni 2024.

Total biaya akuisisi sekitar 163 juta euro, di mana Parlemen Finlandia mengalokasikan dana untuk akuisisi pada anggaran tahun 2023.

Pembiayaan tersebut mencakup dua pesawat dengan sistemnya, serta pelatihan personel yang diperlukan, juga dukungan teknis untuk commissioning dan suku cadang.

SNC selanjutnya akan memodifikasi Bombardier Challenger 650 agar sesuai dengan kebutuhan operasional Penjaga Perbatasan Finlandia.

Kedua pesawat pengintai baru tersebut rencananya mulai beroperasi pada tahun 2026 dan 2027.

Pesawat akan dicat warna putih dan strip biru di tengah badannya, dan mendapatkan nomor registrasi OH-MVX dan OH-MVY. -RBS-

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *