Zelensky ingin minta kepastian kepada AS soal keanggotaan Ukraina di NATO: Ya atau Tidak

Zelensky and BidenAP, EPA

AIRSPACE REVIEW (airspace-review.com) – Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky ingin meminta kepastian kepada Amerika Serikat mengenai keanggotaan Ukraina di NATO.

Hal itu ingin ia dengar langsung jawabannya dari Presiden AS Joe Biden.

Zelensky menyampaikan hal itu dalam wawancara gabungan pada hari Senin dengan tiga kantor berita ternama yaitu Reuters, AP, dan AFP.

Presiden Ukraina mengatakan, dia ingin mendengar jawaban yang jelas dari Presiden AS Joe biden “Ya” atau “Tidak” tentang Rencana Aksi Keanggotaan NATO (NATO Membership Action Plan/MAP) untuk Ukraina.

Dalam wawancara tersebut, Zelensky juga mengatakan bahwa Amerika Serikat harus memberikan dukungan ekonomi ke Ukraina.

Zelensky menambahkan, Rusia telah menunda pertemuan dia dengan Presiden Rusia Vladimir Putin tanpa alasan yang jelas.

Dia mengatakan bahwa sebagian besar pasukan Rusia yang ditempatkan pada musim semi ke daerah-daerah dekat perbatasan Ukraina belum ditarik mundur.

Sebelumnya, Zelensky mengatakan dia mengharapkan KTT NATO mendatang untuk mulai membahas prospek Ukraina memperoleh keanggotaan NATO.

-Poetra-

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *