US Navy dinaskan kapal selam nuklir USS Delaware (SSN 791)

USS DelawareUS Navy

AIRSPACE REVIEW (airspace-review.com) – Angkatan Laut Amerika Serikat (AL AS/US Navy) mulai mendinaskan kapal selam serang ke-18 kelas Virginia yaitu USS Delaware (SSN 791) pada 4 April 2020.

Tidak ada upacara khusus yang dilaksanakan mengiringi peresmian operasionalisasi kapal selam nuklir ini. Hal itu untuk menjaga penyebaran wabah virus corona baru (COVID-19) yang tengah melanda berbagai negara termasuk Amerika Serikat. Demikian sebagaimana siaran berita yang dikeluarkan AL AS.

USS Delaware dibangun sejak 30 April 2016 dan menjalani pembaptisan nama pada 20 Oktober 2018.

Kapal ini merupakan Block III kapal selam kelas Virginia buatan Huntington Ingalls Industries bekerja sama dengan Electric Boat (General Dynamics) di Newport News, Virginia.

USS Delaware memiliki dimensi panjang 115 m dan lebar 10 m. Kapal dengan bobot mati 7.800 ton dan bertenaga nuklir ini diawaki oleh 117 personel.

Kapal selam ini dilengkapi dengan dua set tabung peluncur rudal jelajah serang darat Tomahawk (LACM) dengan kapasitas lucur masing-masing tabung enam rudal.

Roni Sontani

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *