Ukraina: Selain memasok M1989 Koksan 170 mm SPH, Korea Utara juga mengirim peluncur roket multilaras 240 mm ke Rusia

MLRS 240KCNA

AIRSPACE REVIEW – Intelijen militer Ukraina baru-baru ini mengungkapkan bahwa Korea Utara telah memasok sejumlah sistem peluncur roket multilaras (MLRS) kaliber 240 mm kepada Rusia.

Informasi ini disampaikan oleh surat kabar Inggris Financial Times pada 16 November 2024.

Pengiriman sistem MLRS ini bersamaan dengan pasokan sistem artileri swagerak (SPH) kelas berat M1989 Koksan 170 mm.

Namun, mengenai sistem MLRS 240 mm yang dikirimkan ke Rusia ini belum jelas jenis dan spesifiknya.

Diketahui militer Korea Utara saat ini mengoperasikan sistem peluncur roket multilaras 240 mm dengan tipe M-1985, M1989, dan M1991.

Semuanya dirancang untuk penyerangan saturasi berat dan sangat efektif dalam operasi penghancuran area yang luas.

Sistem tersebut dapat menyerang target pada jarak jauh, sasarannya seperti benteng, depot amunisi dan BBM, konsentrasi pasukan atau kumpulan kendaraan perang.

Meski demikian belum ada bukti langsung mengenai klaim tentang sistem MLRS Korea Utara yang beroperasi bersama pasukan Rusia di Ukraina.

Sementara untuk M1989 SPH, telah terkonfirmasi keberadaannya di wilayah Rusia di mana fotonya beredar luas di saluran Telegram Rusia dan Ukraina. Diperkirakan sebanyak 50 unit M1989 Koksan telah dikirimkan oleh Korea Utara ke Rusia. (RBS)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *