AIRSPACE REVIEW – Dassault Aviation dari Prancis segera mendirikan perusahaan baru bernama DAMROI di India untuk Perawatan, Perbaikan, dan Perombakan (MRO) armada Rafale dan Mirage 2000 Angkatan Udara India (IAF).
Perusahaan DAMROI (Dassault Aviation MRO India) akan berkantor pusat di Noida, Uttar Pradesh.
DAMROI didirikan berdasarkan kebijakan “Atmanirbhar Bharat” atau “Buatan India” guna meningkatkan kemandirian negara dan mempromosikan layanan bernilai tambah dalam negeri.
Perusahaan akan mendapatkan keuntungan dari keahlian teknologi Dassault Aviation dan menawarkan peluang baru untuk kerja sama dan kolaborasi.
Tujuannya, menjadi pemain kunci dalam berpartisipasi dalam ekosistem kedirgantaraan serta pertahanan yang lengkap di India.
Saat ini IAF mengoperasikan 36 jet tempur Rafale dan sekitar 50 Mirage 2000, di samping 222 Su-30MKI.
Selain itu, India juga telah memilih Rafale M dan akan mengakuisisi 26 pesawat ini untuk dioperasikan di kapal induk terbaru INS Vikrant, melengkapi armada MiG-29K. (RNS)