AIRSPACE REVIEW – Bosnia Herzegovina telah mengonfirmasi akuisisi enam pesawat nirawak taktis Bayraktar TB-2 dari Baykar Turkiye untuk memperkuat kemampuan militernya.
Menteri Pertahanan Bosnia Herzegovina Zukan Helez mengumumkan unit pertama akan dikirimkan mulai Januari 2025, dengan operator yang telah menjalani pelatihan di Turkiye.
Presiden Turkiye Recep Tayyip Erdogan juga telah menegaskan kembali dukungan negaranya selama pertemuan dengan mitranya dari Bosnia Herzegovina, Denis Bećirović pada 14 September 2024.
Angkatan Bersenjata Bosnia Herzegovina, yang peralatannya sebagian besar sudah ketinggalan zaman, akan diuntungkan oleh drone baru ini untuk memodernisasi persenjataan mereka.
Saat ini, armada udaranya terutama terdiri dari beberapa helikopter Bell UH-1, Mi-8T, dan Gazelle.
Mengenai Bayraktar TB2 adalah drone jenis Medium Altitude Long Endurance (MALE) yang mampu melakukan misi intelijen, pengawasan, dan pengintaian (ISR) serta serangan bersenjata.
Drone mampu bertahan di udara selama 24 jam dengan jangkauan sekitar 150 km dan kapasitas muatan 150 kg.
Dilengkapi dengan fitur-fitur canggih seperti lepas landas dan pendaratan yang sepenuhnya otonom, kontrol penerbangan otomatis dengan sistem autopilot triple-redundant.
Bayraktar TB2 dapat membawa empat amunisi pintar berpemandu laser, termasuk Roketsan MAM-L dan MAM-C. Drone ini memungkinkan serangan presisi menggunakan penunjuk laser onboard untuk akuisisi target. (RBS)