AIRSPACE REVIEW – Ukrainian Armor memperkenalkan kendaraan tempur lapis baja barunya Varta 2 di pameran militer MSPO 2024 di Kielce, Polandia.
Kendaraan ini dirancang sebagai pengangkut personel lapis baja (APC), didasarkan pada pengalaman perusahaan dalam memproduksi model-model sebelumnya seperti Varta, Novator, dan Kamrat.
Varta 2 dikembangkan untuk memenuhi kebutuhan operasional pasukan Ukraina yang sedang berperang melawan Rusia.
Dengan berat 14 ton, Varta 2 lebih ringan 3,5 ton dari pendahulunya sekaligus menawarkan perlindungan yang lebih baik, dengan standar NATO STANAG level 3a/3b.
Kendaraan ini dilengkapi dengan mesin diesel Cummins ISB 6.7 berkekuatan 360 ps dan transmisi otomatis Allison 3200SP. Kendaraan dapat melaju dengan kecepatan tertinggi 110 km/jam di permukaan jalan datar dan keras.
Denganground clearance-nya 40 cm, dipadukan dengan suspensi independen dan Central Tire Inflation System (CTIS), memungkinkan kendaraan melewati medan dan rintangan yang menantang dengan mudah.
Sebagai APC, Varta 2 dirancang untuk menampung hingga 10 awak yang duduk di kursi antiranjau penyerap guncangan akibat ledakan.
Persenjataannya meliputi stasiun senjata kendali jarak jauh Sich yang dilengkapi kanon otomatis 30 mm dan senapan mesin 7,62 mm, juga mencakup peluncur granat asap Tucha.
Turretnya menawarkan rotasi 360 derajat dan elevasi vertikal dari -10 derajat hingga +60 derajat, yang dikendalikan melalui sistem penglihatan optik dan termal terintegrasi dengan pengintai jarak laser.
Varta 2 juga dilengkapi dengan serangkaian sistem canggih. Seperti ICOMWare memberi komandan kesadaran situasional lebih baik melalui jaringan Mesh yang aman, memungkinkan komunikasi dan berbagi informasi secara real-time.
Kendaraan ini juga dilengkapi sistem penyaringan udara untuk melindungi dari ancaman kimia dan biologis, serta sistem kamuflase cahaya yang mengurangi visibilitas inframerah dan optiknya.
Untuk lebih meningkatkan kemampuannya di medan perang, Varta 2 mengintegrasikan drone pengintai dengan jangkauan hingga 30 km, yang terhubung ke sistem ICOMWare.
Kendaraan ini juga dilindungi terhadap pesawat nirawak musuh dan gangguan elektronik oleh sistem peperangan elektronik KVERTUS AD KRAKEN.
Dimasukkannya sistem radar pasif memungkinkan kendaraan ini mendeteksi dan melacak target tanpa emisi aktif, sehingga meningkatkan keselamatan kru dan efisiensi operasional secara keseluruhan.
Menariknya, Varta 2 telah menggunakan sasis baru enggantikan sasis baru berdasarkan BASE 4×4 yang diproduksi di Turkiye, menggantikan sasis sebelumnya yang dipasok dari Belarus.
Kemitraan baru dengan Türkiye memungkinkan Ukraina mengamankan rantai pasokan yang lebih andal sekaligus meningkatkan kemandirian teknologinya. (RBS)