Rusia mengirimkan sistem pengintaian tambahan ke wilayah Belgorod dan Kursk

Kursk dan BelgorodIstimewa

AIRSPACE REVIEW – Rusia mengirimkan sistem pengintaian tambahan ke kelompok tempur di wilayah Belgorod dan Kursk, Kementerian Pertahanan Rusia menyatakan hal ini dalam pernyataannya.

“Satuan tugas Wilayah Kursk mengajukan 45 permintaan, dan 35 masalah telah diselesaikan,” kata kementerian dikutip TASS pada hari Senin.

“Sistem pengintaian tambahan telah dikirimkan. Satuan tugas Wilayah Belgorod mengajukan 25 permintaan dan 17 permintaan telah dilaksanakan. Sementara pemenuhan permintaan baru sedang berlangsung,” lanjut Kementerian Pertahanan Rusia.

Satuan tugas dewan koordinasi Kementerian Pertahanan Rusia untuk keamanan militer wilayah perbatasan di wilayah Kursk, Belgorod, dan Bryansk menerima total 81 permintaan dari satuan tugas yang dipimpin oleh gubernur.

Kementerian Pertahanan Rusia tidak merinci sistem pengintaian tambahan yang diminta oleh satuan tugas tempurnya.

Perang antara Rusia dan Ukraina masih berlangsung hingga saat ini sejak perang pecah pada 24 Februari 2022. Kedua negara telah kehilangan banyak aset militer dan personel. Namun hingga saat ini belum ada tanda-tanda kedua negara akan menyudahi peperangan.

Sementara itu, Amerika Serikat dan negara-negara sekutu terus mengirimkan bantuannya ke Ukraina. Mulai dari peralatan tempur darat, drone, sistem pertahanan udara, rudal jelajah, hingga jet tempur F-16.

Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky terus menyuarakan keinginannya agar militer Ukraina mendapatkan bantuan persenjataan-persenjataan modern untuk melawan pasukan Rusia. (RNS)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *