Rusia perlihatkan uji penembakan prototipe howitzer tanpa awak baru 122 mm Klever

Klever howitzer 122 mm RusiaRussian MoD

AIRSPACE REVIEW – Kementerian Pertahanan Rusia telah merilis rekaman uji penembakan pertama prototipe howitzer nirawaknya yang dikenal sebagai Klever.

Rekaman yang dibagikan oleh TV Zvezda ini mengungkap upaya terbaru militer Rusia untuk memajukan kemampuan artilerinya melalui otomatisasi dan robotika.

Klever mengusung senjata berupa howitzer D-30 kaliber 122 mm yang dipasang pada platform robotik beroda rantai.

Dipresentasikan sebagai sistem artileri inovatif, Klever dirancang untuk menembak dari jarak jauh tanpa membahayakan nyawa operatornya.

Howitzer ini memiliki sistem pemuatan otomatis yang mampu menangani empat peluru. Secara teoritis, memungkinkannya untuk muncul dari tempat berlindung, menembakkan pelurunya, dan mundur ke tempat aman secara otomatis.

Namun para pengamat memperkirakan Klever tidak memiliki kemampuan untuk mengarahkan howitzer dari jarak jauh.

Keterbatasan ini berarti bahwa setelah bergerak ke posisi menembak, kru senjata harus mengarahkan howitzer secara manual, menyesuaikannya setelah setiap tembakan, dan melakukan koreksi yang diperlukan.

Jika ini benar, maka Klever bukan sistem artileri tanpa awak yang sepenuhnya otonom seperti yang dipromosikan awalnya.

Namun demikian, kehadiran Klever menunjukkan kemajuan industri pertahanan Rusia dalam menghasilkan produk baru secara cepat yang dapat dikerahkan segera ke medan perang. (RBS)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *