Pertama kali dalam sejarah, jet tempur siluman F-22 Raptor USAF mendarat di Bali

F-22 Raptor di Denpasar BaliUSAF

AIRSPACE REVIEW – Pertama kalinya dalam sejarah, jet tempur F-22 Raptor mendarat di Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai di Denpasar, Bali pada Selasa, 6 Agustus 2024.

Empat F-22 dari Skadron Tempur Ekspedisi ke-27 Angkatan Udara AS (USAF) tersebut mendarat di Bali dalam pelaksanaan operasi Dynamic Force Employment.

Pesawat melakukan pengisian bahan bakar dengan metoda hot pit refueling dengan dukungan pesawat C-130, juga milik USAF.

“Empat pesawat F-22 generasi kelima dari Skuadron Tempur Ekspedisi ke-27, Pangkalan Gabungan Langley-Eustis, Virginia, mendarat di Bandara Internasional Bali pada 6 Agustus, menandai pertama kalinya pesawat generasi kelima AS ini mendarat di Indonesia,” tulis Kedutaan Besar AS di Jakarta dalam rilisnya.

“Kunjungan Angkatan Udara AS, yang telah direncanakan sebelumnya dengan koordinasi Pemerintah Indonesia, memungkinkan pilot dan tim pemeliharaan pesawat untuk meningkatkan pengetahuan akan operasi wilayah udara Indonesia dan menguji kemampuan pengisian bahan bakar cepat,” lanjutnya.

Sebanyak satu pesawat C-130 dari Garda Nasional Udara Amerika Serikat juga mendarat di Bali satu hari sebelumnya untuk mempersiapkan operasi pengisian bahan bakar cepat (rapid hot pit refueling) untuk pesawat F-22 tersebut. (RNS)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *