AIRSPACE REVIEW – Rusia telah membahas penempatan senjata jarak jauh dengan negara mitra, Hal ini diungkapkan Wakil Menteri Luar Negeri Rusia Sergey Ryabkov dalam sebuah wawancara dengan TASS.
Sebelumnya, Presiden Rusia Vladimir Putin menyatakan kemungkinan pengiriman senjata jarak jauh ke negara lain.
Ryabkov mengacu pada mitra terdekat Rusia di Asia dan Amerika Latin yang menurutnya telah didiskusikan oleh Moskow.
“Keamanan secara detail, bukan sebagai pertukaran pendapat saja,” lanjut dia.
“Hal ini akan terus terjadi, namun kami akan melakukannya dengan penuh rasa hormat terhadap pilihan kedaulatan mereka dan komitmen yang dimiliki mitra kami berdasarkan perjanjian internasional lainnya, termasuk perjanjian yang bukan merupakan bagian dari Rusia,” kata diplomat senior Rusia tersebut menegaskan.
Namun Ryabkov tidak menjelaskan lebih rinci senjata jarak jauh yang dimaksud. (RNS)