Siap ke medan laga, kelompok pilot Ukraina pertama menyelesaikan pelatihan F-16 di AS

F-16 USAFUS DoD

AIRSPACE REVIEW – Kelompok pertama pilot Ukraina telah berhasil menyelesaikan program pelatihan dengan jet tempur multiperan F-16 di Arizona, Amerika Serikat.

Informasi ini diungkapkan oleh Erin Hannigan, Juru Bicara Garda Nasional Udara AS, dilansir Politico pada 23 Mei 2024.

Kelompok awal pilot Ukraina ini memulai pelatihan mereka di Pangkalan Garda Nasional Udara Morris di Tucson, Arizona, AS pada Oktober lalu. Sesi pelatihan dilakukan oleh Wing ke-162 Garda Nasional Udara.

Erin Hannigan tidak merinci jumlah lulusan atau tanggal pasti kelulusannya, dengan alasan masalah keamanan.

Selanjutnya, pilot yang baru dilatih tersebut sekarang akan melanjutkan pelatihan tambahan mereka di Eropa.

Ukraina sendiri diperkirakan akan segera menerima puluhan jet tempur generasi keempat buatan Amerika dari beberapa negara anggota NATO seperti Belanda, Belgia, Denmark, dan Norwegia.

Sebelumnya beredar informasi, Angkatan Bersenjata Ukraina bersiap menerjunkan F-16 yang diawaki pilot Ukraina untuk bertempur dengan Rusia pada musim panas tahun ini, atau selambat-lambatnya akhir 2024 ini.

Apakah kehadiran F-16 ini akan merubah permainan perang antara dua negara pecahan Uni Soviet ini? Waktu akan segera menjawabnya. -RBS-

2 Replies to “Siap ke medan laga, kelompok pilot Ukraina pertama menyelesaikan pelatihan F-16 di AS”

  1. Rusia pasti persiapkan diri utk menghadapi pesawat AS ini, kalo mau jualan jet tempurnya laku, panggung ukraina bisa jadi sarana iklan dan promosi

  2. Target sah Rusia dan bisa menjadi sasaran empuk SU-35 Rusia, jet tempur inilah sebenarnya jet tempur paling tangguh saat ini, dan paling ditakutkan Ukraina. Bahkan isu rencana Indonesia mau beli satu skuadron, tetangga gemetar semua, termasuk Australia langsung pesan 100 jet F35 lo.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *