Rumania membahas kerja sama dengan Korea Selatan untuk akuisisi K9 Thunder SPH

K9-Thunder-Istimewa

AIRSPACE REVIEW – Presiden Korea Selatan Yoon Suk Yeol menyambut koleganya Presiden Rumania Klaus Iohannis di Seoul, pada 23 April. Dalam pertemuan tersebut kedua pemimpin membahas peningkatan kerja sama dalam industri militer antara kedua negara, termasuk produksi senjata bersama.

Persenjataan yang dimaksud adalah sistem artileri medan bergerak beroda rantai K9 Thunder SPH (self-propelled howitzer).

Secara khusus, Hanwha Defense dari Korea Selatan sedang dalam diskusi untuk kontrak senilai sekitar 1 triliun won atau sekitar 725,7 juta dolar AS untuk memasok dan memproduksi K9 Thunder ke Rumania.

Ini akan menjadi kontrak pertahanan besar pertama antara kedua negara, yang mempunyai implikasi signifikan terhadap penguatan kemampuan pertahanan Rumania.

Mengenai K9 Thunder, kendaraan tempur berbobot 47 ton ini digerakkan mesin diesel STX-MTU MT881Ka-500 berdaya 1.000 hp.

Kecepatan laju maksimum di jalan datar keras mencapai 67 km/jam dan jangkauan operasional sejauh 360 km.

K9 Thunder diawaki lima kru, terdiri dari komandan, pengemudi, penembak, dan dua prajurit pemuat munisi.

Sistem ini dipersenjatai dengan senjata utama berupa howitzer 155 mm buatan Hyundai WIA CN98 dengan membawa 48 munisi dan senjata sekunder SMB 12,7 mm. -RBS-

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *