Kratos dan Boeing berkolaborasi membangun P-JDAM: Bom JDAM yang ditenagai mesin TDI-J85 dan sayap

Powered JDAM

AIRSPACE REVIEW (airspace-review.com) – Kratos Defense & Security Solutions melalui anak perusahaannya Technical Directions (TDI) berkolaborasi dengan Boeing untuk membangun Powered Joint Direct Attack Munition (P-JDAM).

P-JDAM menggabungkan persenjataan seberat 500 pon dan kit panduan JDAM konvensional dengan kit sayap dan mesin Kratos TDI-J85.

Tujuannya adalah untuk memperluas potensi jangkauan sistem senjata JDAM.

Kratos dalam rilisnya tanggal 16 Oktober mengatakan, program ini akan memberikan penghematan karena teknologi mesin turbin berbiaya rendah yang dikembangkan oleh TDI.

P-JDAM memanfaatkan senjata keluarga JDAM. Senjata ini dirancang untuk diproduksi dalam skala besar dan dapat diekspor ke salah satu dari 35 negara mitra JDAM, kata Kratos.

Mesin TDI-J85 yang digunakan untuk mendorong bom ini mampu menghasilkan thrust bersih sebesar 200lbf (pound-force) pada kondisi statis permukaan laut.

Menambahkan mesin pada kit JDAM merupakan langkah terbaru dalam upaya meningkatkan jangkauan akurasi sistem.

Mengenai kit JDAM yang telah diproduksi sejak tahun 1998, dapat mengubah bom jatuh bebas yang tidak terarah menjadi senjata pintar yang dapat digunakan dalam segala cuaca dan dipandu secara presisi.

-JDN

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *