Iran kembangkan varian baru drone kamikaze Shahed-136 bermesin jet

Shahed-136 bermesin jetVia X

AIRSPACE REVIEW (airspace-review.com) – Iran baru-baru ini telah memamerkan varian baru drone serang seri Shahed-136 yang kini dilengkapi dengan mesin jet.

Perkembangan ini terungkap dalam trailer film dokumenter Iran berjudul “Parchamdar” yang mengeksplorasi sejarah perkembangan drone di negara tersebut.

Drone Shahed bertenaga jet ini diharapkan jauh lebih cepat dan lebih sulit dicegat dibandingkan pendahulunya Shahed-136 yang ditenagai oleh mesin piston.

Shahed-136 klasik memiliki kecepatan jelajah sekitar 190 km/jam saja, sehingga rentan terhadap senjata antipesawat dan bahkan senjata ringan seperti senapan serbu.

Varian bertenaga jet akan beroperasi pada kecepatan yang jauh lebih tinggi. Hal ini berpotensi mengurangi kemungkinan untuk drone ditembak jatuh.

Sebagian besar drone Shahed-136 yang dikerahkan di Ukraina telah dicegat oleh sistem pertahanan udara Flakpanzer Gepard yang dipersenjatai dengan meriam otomatis 35 mm, seperti dlansir dari Army Recognition (28/9).

Meskipun lebih cepat, namun mesin jet ini memiliki kelemahan besar yakni jejak panasnya yang tinggi dapat membuat drone lebih mudah dideteksi oleh rudal pencari panas, menurut sejumlah analis.

Selain itu, jangkauan drone bertenaga jet mungkin jauh lebih kecil dari 1.900 km pada Shahed-136 klasik karena inefisiensi bahan bakar mesin jet.

Saat ini belum tersedia informasi mengenai kinerja sesungguhnya dari Shahed bermesin jet ini.

-RBS-

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *