Taiwan siap terima batch pertama tank M1A2T Abrams dari AS

M1A2T AbramsUS DoD

AIRSPACE REVIEW (airspace-review.com) – Taiwan dilaporkan segera menerima batch pertama Tank Tempur Utama (MBT) M1A2T Abrams mulai tahun depan dari Amerika Serikat.

Pengumuman ini disampaikan langsung oleh Presiden Taiwan Tsai Ing-wen pada 21 Agustus 2023.

Sebanyak 38 tank M1A2T Abrams pertama dijadwalkan tiba pada tahun 2024, diikuti oleh 42 tank lainnya tahun 2025, dan 28 tank lagi pada 2026.

Amerika Serikat sebelumnya telah menyetujui penjualan 108 tank tersebut ke Taiwan pada tahun 2019, dengan nilai total 2,2 miliar dolar AS.

Kesepakatan itu juga mencakup pengadaan 14 unit kendaraan pemulihan lapis baja M88A2 Hercules.

Mengenai M1A2T Abrams, ini adalah versi modifikasi dari tank M1A2 SEP V2 Amerika Serikat dengan General Dynamics Land Systems (GDLS) sebagai kontraktor utama.

Persenjataan utamanya kanon smoothbore M256 kaliber 120 mm. Tank ini juga dilengkapi senapan mesin M240 koaksial 7,62 mm untuk pertahanan jarak dekat.

Selain itu, juga dilengkapi dengan CROWS II (Remotely Operated Weapon Station) yang menampung senapan mesin 12,7 mm, dan terdapat senapan mesin M240 7,62 mm lainnya dipasang secara terpisah.

Kombinasi senjata ini memungkinkan tank untuk menyerang berbagai sasaran, mulai dari kendaraan lapis baja musuh hingga infanteri dan bahkan pesawat yang terbang rendah.

M1A2T Abrams dilengkapi dengan sistem penglihatan inframerah generasi kedua serta tampilan layar warna beresolusi tinggi, meningkatkan kesadaran situasional kru.

Tank memiliki perlindungan lapis baja depan dan samping yang baik, terhadap berbagai ancaman, termasuk menghadapi rudal antitank yang canggih.

Tank berbobot 63 ton ini dioperasikan oleh empat awak yakni komandan, pengemudi, penembak, dan seorang pemuat munisi.

Sebagai tenaga penggeraknya, tank dibekali mesin turbin yang kuat, mampu melarikannya hingga kecepatan maksimum 68 km/jam dengan jangkauan operasi 425 km.

-RBS-

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *