IAI dan Odysight kembangkan sistem pemantau kesehatan helikopter UH-60 secara langsung

UH-60MLockheed Martin

AIRSPACE REVIEW (airspace-review.com) – Israel Aerospace Industries (IAI) dari Israel dan Odysight.ai dari Amerika Serikat mengembangkan sistem pemantau kesehatan untuk helikopter UH60 Black Hawk secara langsung.

Sistem pemantauan kesehatan heli berbasis visual ini akan mendeteksi degradasi maupun malfungsi komponen rotorcraft dari UH-60.

Perusahaan mengatakan, sistem ini didasarkan pada sistem multikamera yang menyediakan pemantauan kesehatan sistem rotorcraft secara real time guna memastikan keselamatan awak heli.

UH-60M merupakan helikopter multimisi yang telah beroperasi di Angkatan Darat AS sejak 1978.

Sikorsky, anak perusahaan Lockheed Martin, telah merilis versi ekspor UH-60 Black Hawk dengan kode S-70A.

Hingga Januari 2023, secara total Sikorsky telah mengirimkan 5.000 unit heli UH-60 Black Hawk ke Militer AS.

Sistem pemantauan kesehatan helikopter menggunakan teknologi penginderaan visual dan analitik video canggih dari Odysight. Sistem ini menggabungkan beberapa kamera, unit pemrosesan, perangkat lunak, dan Kecerdasan Buatan (AI).

Semua itu dikembangkan untuk mendukung berbagai perawatan prediktif dan solusi pemantauan berbasis kondisi.

Perusahaan menempatkan kamera secara strategis di seluruh helikopter, untuk memvisualkan kondisi waktu nyata pada berbagai komponen penting keselamatan.

Perusahaan akan memasukkan teknologi baru ini ke dalam helikopter UH60 serta perbaikan dan sistem lain yang dapat diintegrasikan di bidang avionik.

-RNS-

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *