Serangan udara Rusia timbulkan kerusakan berat di Pangkalan Udara Ukraina

Ukraine Su-27s at Myrhorod 2018 by Chris LoftingChris Lofting/2018

AIRSPACE REVIEW (airspace-review.com) – Serangan udara Rusia telah menimbulkan kerusakan berat di Pangkalan Udara Myrhorod milik Ukraina di Provinsi Poltava.

Otoritas setempat melaporkan, kerusakan yang ditimbulkan pada peralatan dan infrastruktur sangat signifikan, namun dia menolak untuk merincinya secara terbuka, media melaporkan.

Sementara itu, dalam pernyataan resmi hari ini, Angkatan Udara Ukraina telah melaporkan bahwa lapangan terbang militer di Provinsi Poltava, serta daerah utara di Provinsi Kharkov dan daerah selatan di Odessa diserang oleh musuh.

Serangan itu melibatkan penggunaan delapan rudal jelajah dan balistik dari sistem Iskander serta 35 drone bunuh diri yang dikenal sebagai Shahed-136/131.

Militer Ukraina menambahkan, unit pertahanan udara mereka berhasil mencegat dan menembak jatuh dua rudal jenis yang tidak diketahui dan berhasil menjatuhkan 20 drone Shahed.

Sebelum pecahnya perang, Pangkalan Udara Myrhorod berfungsi sebagai markas bagi Brigade Lintas Udara Taktis ke-831 dan ke-39 Ukraina, di mana di pangkalan tersebut dioperasikan 40 pesawat tempur berat Su-27.

-JDN-

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *