Polandia menerima M142 HIMARS pertamanya dari AS

HIMARS PolandiaPolska Zbrojna

AIRSPACE REVIEW (airspace-review.com) – Polandia telah resmi menerima pengiriman Sistem Roket Artileri Mobilitas Tinggi (HIMARS) pertamanya dari Amerika Serikat.

Gelombang pertama dari beberapa peluncur HIMARS buatan Lockheed Martin tiba di Polandia dan dipamerkan dalam upacara penyambutan yang dihadiri oleh pejabat tinggi Polandia.

Seperti diketahui, Departemen Luar Negeri AS pada bulan Februari 2023 menyetujui potensi penjualan 18 HIMARS termasuk munisinya ke Polandia.

Mengenai M142 HIMARS (High Mobility Artillery Rocket System) didasarkan pada sasis truk M1140A1 6X6, memiliki satu pod tunggal dengan enam tabung peluncur.

Dapat menembakkan berbagai jenis roket termasuk M26/M26A2Er Dual Purpose Improved Conventional Munitions (DPICM), roket XM404 /XM403 ER GMLRS RS Unitary, M28A1/M28A2 Low Cost Reduced Range Practice Rocket (LCRRPR).

M142 HIMARS juga mampu menembakkan ATACMS (Army Tactical Missile System) termasuk jenis MGM-140A Block 1 dengan jangkauan 80-130 km.

Lalu MGM-140B berjangkauan 165 km, M48 Quick Reaction Unitary dengan jangkauan 70-300 km, serta M57 ATACMS 2000 Unitary (T2K) berjangkauan 70-300 km.

Rudal pamungkas lainnya yakni Precision Strike Missile (PrSM), merupakan rudal permukaan ke permukaan segala cuaca yang dapat menyerang berbagai macam target kisaran 70 hingga 499 km.

Selain M142 HIMARS, Polandia juga akan mendatangkan 300 Peluncur Roket Multilaras (MLRS) K239 Chunmoo dari Korea Selatan.

-RBS-

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *