AIRSPACE REVIEW (airspace-review.com) – Di kawasan Amerika Latin, Paraguay yang bertetangga dekat dengan Uruguay dan Argentina ini memiliki Angkatan Udara dengan armada yang terbilang sangat kecil.
AU Paraguay (Paraguayan Air Force) yang menjadi bagian dari Angkatan Bersenjata Nasional (Fuerzas Armadas de la Nación) ini diperkuat hanya sekitar 1.100 personel.
AU Paraguay diatur dalam brigade udara dari tujuh kelompok udara dan brigade pasukan terjun payung di tingkat batalion.
Hampir semua unit operasinya berbasis di Bandara Internasional Silvio Pettirossi (SGAS) di Asunción.
Mengenai kekuatan armadanya, AU Paraguay diperkuat pesawat tempur ringan lama Aermacchi MB-326 versi Brasil yakni Embraer AT-26 Xavante dalam unit aktif yang terbatas.
Pesawat pemukul kedua adalah Embraer EMB 312 Tucano sebanyak enam unit, yang berfungsi juga sebagai pesawat latih.
AU Paraguas dilengkapi pesawat latih dasar ENAER T-35 buatan Chili sebanyak sembilan unit.
Untuk armada pesawat angkutnya, AU Paraguay mengoperasikan tiga unit CASA 212 dari Spanyol, lima Cessna 208, dan satu Beechcraft Baron asal AS.
Pesawat lainnya yang adalah satu Diamond DA62 asal Austria yang berfungsi sebagai pesawat pengawasan.
Sementara untuk armada helikopter, AU Paraguay memiliki selusin Bell UH-1H dan satu Helibraz HB350 asal Brazil.
-RBS-