Swedia akan berikan 50 unit CV90 IFV ke Ukraina

CV90 IFVIstimewa

AIRSPACE REVIEW (airspace-review.com) – Perdana Menteri Swedia Kristersson pada 19 Januari 2023, menyampaikan bahwa negaranya akan memberikan paket bantuan militer kepada Ukraina.

Di antara peralatan perang yang akan dikirim adalah 12 unit sistem SPH (self-propelled howitzer) Archer, 50 kendaraan tempur infanteri (IFV) CV90, dan sejumlah rudal antitank Bofors Rb 53.

Khusus mengenai CV90 IFV, ini merupakan kendaraan tempur pengangkut pasukan beroda rantai yang dapat menampung 10 prajurit termasuk pengemudi.

Kendaraan ini dikembangkan oleh Hägglunds dan Bofors selama pertengahan 1980-an hingga awal 1990-an (kini diproduksi oleh BAE Systems AB).

CV90 dikembangkan secara khusus untuk iklim subarktik Nordik, di mana kendaraan memiliki mobilitas yang sangat baik di salju dan lahan basah.

Untuk spesifikasinya, CV90 IFV memiliki panjang 6,55 m, lebar 3,1 m, dan tinggi 2,7 m. Berat totalnya mencapai 37 ton.

Kendaraan digerakkan oleh mesin diesel Scania DS14 atau DC16 yang menghasilkan daya 1.000 hp atau 745 kW.

Kecepatan maksimumnya di permukaan jalan datar mencapai 70 km/jam dengan jangkauan operasi sejauh 320 km.

Sebagai persenjatan utamanya, CV90 IFV dibekali kanon otomatis Bofors L/70 kaliber 40 mm dan persenjataan sekundernya berupa senapan mesin kaliber 7,62 mm.

-RBS-

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *