AIRSPACE REVIEW (airspace-review.com) – Kementerian Pertahanan Lithuania telah menandatangani kontrak pembelian drone Switchblade 600 dari Ameriksa Serikat senilai 48 juta USD (Rp748 miliar).
Pembelian ini menjadikan Lithuania sebagai negara anggota NATO Eropa pertama yang memesan sistem drone kamikaze tersebut.
“Kami adalah negara pertama di dunia setelah Amerika Serikat yang membeli Switchblade 600,” kata Menteri Pertahanan Lithuania Arvydas Anušauskas seperti diberitakan Defense News.
Ditambahkan, drone tempur ini akan digunakan untuk meningkatkan kemampuan Angkatan Darat Lithuania.
Switchblade 600 dapat menghancurkan tank musuh maupun kendaraan lapis baja lainnya pada jarak hingga 40 kilometer.
Drone kamikaze Switchblade 600 dibuat oleh perusahaan Amerika AeroVironment.
Tidak disebutkan berapa banyak jumlah Switchblade 600 yang akan diterima Lithuania.
Pengiriman drone ke Lithuania akan dilaksanakan pada tahun 2025-2026.
Untuk diketahui, drone kamikaze Switchblade 600 juga telah digunakan oleh pasukan Ukraina dalam perang melawan pasukan Rusia.
Dalam istilah yang lebih umum, drone kamikaze sering disebut Loitering Munition.
-JDN-