Kapal induk Inggris HMS Prince of Wales mengalami masalah poros baling-baling

HMS Prince of Wales_Alex Ceolin_Wikipedia_ Airspace ReviewLPhot Alex Ceolin

AIRSPACE REVIEW (airspace-review.com) – Kapal induk Angkatan Laut Inggris HMS Prince of Wales (R09) mengalami masalah pada poros baling-balingnya pada Sabtu sore (27/8).

Saat ini kapal tersebut berlabuh untuk sementara guna menjalani pemeriksaan dan untuk mengurangi potensi kerusakan lebih besar.

Mengutip pemberitaan UKDJ, penyelam telah diturunkan untuk melihat lebih detail kerusakan apa yang terjadi setelah kerusakan terdeteksi dari atas permukaan.

Usai pemeriksaan oleh penyelam, ada kemungkinan poros baling-baling di sebelah kanan mengalami kerusakan.

Belum diketahui apakah kapal bisa melanjutkan pelayaran atau menunggu perbaikan di tempat.

HMS Prince of Wales sebelumnya akan dikerahkan untuk menjalankan misi penting untuk pengujian jet siluman dan operasi drone di lepas pantai Amerika Utara dan di Karibia.

Kapal itu akan mengunjungi New York, Halifax di Kanada, dan Karibia setelah kembali ke Portsmouth dari Spanyol pada awal Juni lalu.

Dalam misinya di Spanyol, HMS Prince of Wales beroperasi menjalankan misi NATO dengan kapal induk Spanyol Juan Carlos I.

Sesaat setelah berlayar dari Portsmouth, HMS Prince of Wales yang diluncurkan tahun 2017 itu mogok akibat masalah teknis pada poros baling-balingnya.

Belum diketahui berapa waktu dibutuhkan untuk melakukan perbaikan tersebut.

-Jaden-

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *