Akibat cuaca buruk, Super Hornet dari kapal induk USS Harry S. Truman terhempas ke laut

USS Harry S Truman CVN 75_US Navy

AIRSPACE REVIEW (airspace-review.com) – Angkatan Laut AS (US Navy) pada 8 Juli mengumumkan bahwa sebuah jet tempur mereka F/A-18 Super Hornet yang ditugaskan di kapal induk USS Harry S. Truman (CVN 75) terhempas ke laut akibat cuaca buruk.

Pesawat dari Carrier Air Wing (CVW) 1 terhempas dan tenggelam saat CVN 75 sedang melakukan pengisian bekal ulang di Laut Mediterania.

Akibat insiden ini seorang personel di atas kapal mengalami luka ringan. Pelaut tersebut dalam kondisi stabil dan diharapkan segera pulih sepenuhnya.

Armada ke-6 AS melalui siaran beritanya menyatakan, USS Harry S. Truman dan armada pesawat lainnya yang ada di kapal tersebut tetap dapat melanjutkan misinya.

Rincian dan penyebab insiden sedang diselidiki lebih lanjut.

Gugus tugas kapal induk CVN-75 dikerahkan US Navy ke Laut Mediterania pada bulan Desember 2021.

Pengerahan kapal induk kelas USS Nimitz ke kawasan tersebut karena kekhawatiran terhadap meningkatnya penumpukan pasukan Rusia dan peralatan militernya di sepanjang perbatasan dengan Ukraina.

Rusia kemudian meluncurkan invasi skala penuh ke Ukraina pada 24 Februari 2022.

Sejak itu, CVN-75 telah mendukung pelatihan dan penerbangan patroli di Eropa Timur serta berlayar di Laut Ionia dan Adriatik.

USS Harry S. Truman diperkirakan akan tetap berada di Laut Mediterania hingga Agustus mendatang.

-Jaden-

One Reply to “Akibat cuaca buruk, Super Hornet dari kapal induk USS Harry S. Truman terhempas ke laut”

  1. Kapal induk adalah raja jalur lautan, dengan tanda TIGA BELAH KETUPAT bersusun tegak di siang hari atau TIGA LAMPU MERAH bersusun tegak di malam hari, semua kapal lainnya harus mengalah, tidak boleh memotong jalurnya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *