AIRSPACE REVIEW (airspace-review.com) – Ukraina telah menerima pengiriman pertama Panzerhaubitze 2000 (PzH 2000) dari Jerman.
Menteri Pertahanan Ukraina Oleksiy Reznikov mengatakan hal itu melalui akun media sosialnya seperti dikutip Ukrinform (21/6).
“Kami telah mendapatkan tambahan bantuan! Panzerhaubitze 2000 pertama. Panzerhaubitze 2000 Jerman dengan kru Ukraina terlatih telah hadir di pasukan artileri Ukraina,” tulis Reznikov.
Dengan kedatangan SPH dari Jerman ini, sekarang pasukan Ukraina telah mengoperasikan unit artileri 155 mm tip eke-6.
Untuk melawan pasukan Rusia, Angkatan Bersenjata Ukraina selama ini telah dilengkapi dengan jenis senjata artileri seperti M777, FH70, M109, AHS Krab, dan Caesar.
PzH 2000 dikembangkan pada paruh kedua tahun 1990-an oleh perusahaan Jerman yang berbasis di Munich, yakni Krauss-Maffei Wegmann.
SPH ini disebut sebagai salah satu sistem senjata artileri terbaik dengan kemampuan mencapai target lebih dari 30 km menggunakan proyektil standar.
-Jaden-