AIRSPACE REVIEW (airspace-review.com) – Pemerintah Australia akan menyumbangkan 20 unit kendaraan taktis lapis baja Bushmaster kepada Ukraina.
Dua di antara rantis yang akan diberikan tersebut adalah versi ambulance.
Bushmaster dibangun di Australia sebagai kendaraan transportasi mobilitas yang terlindungi.
Rantis ini digunakan untuk memindahkan tentara ke area pertempuran sebelum turun untuk pertempuran jarak dekat.
Australia mengatakan, Bushmaster sangat cocok untuk memberikan perlindungan kepada tentara maupun warga sipil dari ranjau maupun alat peledak improvisasi, pecahan peluru, dan tembakan senjata ringan.
Bushmaster akan dilengkapi dengan radio, sistem penentuan posisi global, dan pelindung baut tambahan yang meningkatkan perlindungan mereka.
Hingga saat ini, Australia telah memberikan total sekitar 116 juta dolar Bantuan Militer Defensif ke Ukraina.
Penambahan kendaraan ini menjadikan Australia sebagai salah satu negara penyumbang bantuan kepada Ukraina. Hingga saat ini tercatat nilainya sebesar 165 juta dolar.
Australia juga mengirimkan 70.000 ton batu bara ke Ukraina, selain 65 juta dolar untuk bantuan kemanusiaan bagi anak-anak, perempuan, dan orang tua.
Pemerintah Australia mengatakan, pihaknya mendukung perjuangan Ukraina.
-Poetra-