Perkuat sayap timur NATO, Jerman dan Belanda kirim Patriot ke Slowakia

MIM-104 PatriotYouTube

AIRSPACE REVIEW (airspace-review.com) – Jerman dan Belanda mengumumkan akan memindahkan sejumlah baterai sistem pertahanan udara rudal MIM-104 Patriot ke Slovakia untuk memperkuat kemampuan pertahanan udara sayap timur NATO.

Belanda juga akan menyertakan 150-200 prajuritnya ke Slowakia, sementara untuk Jerman belum diketahui.

Kementerian Pertahanan Jerman dalam siaran persnya mengatakan, tujuan dari pemindahan sistem pertahanan udara Patriot ke Slowakia adalah untuk mencegah musuh potensial dan meningkatkan kemampuan untuk bereaksi jika terjadi pelanggaran terhadap perbatasan aliansi.

Pengiriman sistem Patriot ke Slowakia juga didasari pertimbangan bahwa Rusia telah menggunakan rudal balistik jarak pendek Iskander (berdaya jangkau 500 km) selama invasi ke Ukraina.

Rudal tersebut terbukti menjadi salah satu senjata paling efektif dari inventori arsenal Rusia untuk menghancurkan atau menetralisir infrastruktur berharga Ukraina dari jarak jauh.

mengenai Patriot, sistem ini terdiri dari beberapa komponen yang dipasang di truk. Seperti ruang kendali tembakan, unit radar multifungsi, genset, peluncur, dan lainnya.

Di ruang kendali tembakan, operator melakukan intersepsi langsung.

Mereka menerima instruksi dari pos komando yang lebih tinggi. Sistem Patriot ini terintegrasi ke dalam jaringan pertahanan udara NATO.

Sementara itu, unit radar multifungsi mendeteksi dan mengklasifikasikan target dan dapat melacak hingga 50 target secara bersamaan di mana lima di antaranya dapat digunakan dengan rudal pencegat pada saat yang bersamaan.

-Jaden-

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *