Di balik layar G20, AU Italia kerahkan sejumlah alutsista untuk pengamanan

KTT G20 Roma Italia

AIRSPACE REVIEW (airspace-review.com) – Di balik layar kesuksesan KTT G20 di Roma, Italia pada 30-31 Oktober 2021, ada pengamanan berbagai aspek yang dilakukan oleh tuan rumah.

Aspek pengamanan dilaksanakan di berbagai sektor termasuk pengerahan kekuatan matra udara.

Angkatan Udara Italia (Aeronautica Militare/AM) mengerahkan beragam sistem persenjataan (alutsista) seperti pesawat terbang, radar bergerak, sistem pertahanan anti-drone, personel khusus, komando dan kontrol, serta unsur lainnya.

Kemampuan terintegrasi ini dikerahkan untuk meningkatkan pengawasan dan pertahanan wilayah udara di ibu kota.

Selain itu, untuk melindungi area yang terpengaruh oleh ancaman apa pun datang dari langit dan menjamin pemantauan terus menerus dari atas peristiwa paling penting.

Perangkat alutsista yang telah disiapkan oleh Angkatan Bersenjata Italia ini sebagai bagian dari kemampuan yang telah dibangun oleh Kementerian Pertahanan Italia.

Secara khusus, untuk memastikan kelancaran KTT G20 tersebut, AM mengerahkan pesawat tempur pencegat F-2000 (Eurofighter Typhoon), helikopter HH-139A, dan radar bergerak Matra AN/TPS untuk keselamatan wilayah udara.

Kemudian, drone Predator dikerahkan untuk fungsi pengawasan dan pengintaian.

Ada juga pesawat peringatan dini G550 CAEW sebagai radar terbang untuk pengawasan udara dan P-72A dengan fungsi patroli teritorial.

Di udara, juga dikerhakan pesawat tanker KC-767 dan KC-130 untuk kegiatan pengisian bahan bakar dalam penerbangan.

Sementara di bawa, para personel dan sistem C-UAS (Counter-Unmanned Aerial System) disiapkan untuk pengamatan dan kemungkinan netralisasi drone, termasuk drone berukuran mini maupun mikro yang dapat terbang ke area sensitif pada ketinggian rendah.

Pengerahan kekuatan matra udara ini, ujar Kementerian Pertahanan Italia, semata-mata adalah untuk menjamin keamanan dan melindungi keselamatan para pemimpin negara KTT G20 dalam acara tersebut.

RNS

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *