AIRSPACE REVIEW (airspace-review.com) – Airbus telah mengumumkan rencana untuk mengembangkan CityAirbus terbaru sebagai taksi terbang elektrik untuk mendukung mobilitas penduduk di perkotaan.
Rencananya, CityAirbus NextGen akan mengudara perdana pada 2023. Saat ini taksi udara tersebut masih dalam tahap pengembangan.
CityAirbus NextGen, merupakan generasi berikutnya dari CityAirbus yang sedang dikembangkan.
Wahana udara ini dilengkapi dengan sayap tetap, ekor berbentuk V, dan delapan baling-baling bertenaga listrik sebagai bagian dari sistem propulsi terdistribusi yang dirancang secara unik.
Pesawat dapat mengangkut hingga empat penumpang dalam penerbangan tanpa emisi dalam berbagai aplikasi.
“Kami sedang dalam upaya untuk bersama-sama menciptakan pasar yang sama sekali baru yang secara berkelanjutan mengintegrasikan mobilitas udara perkotaan sambil menangani masalah lingkungan dan sosial,” kata Bruno Even, CEO Airbus Helicopters dalam acara Airbus Summit di Toulouse, Perancis pada 21 September.
Ditambahkan, Airbus meyakini bahwa tantangan di masa depan sebenarnya adalah tentang integrasi perkotaan, penerimaan publik, dan manajemen lalu lintas udara otomatis seperti halnya teknologi kendaraan dan model bisnis.
“Kami membangun semua kemampuan untuk memberikan layanan yang aman, berkelanjutan, dan terintegrasi penuh kepada masyarakat,” lanjutnya.
CityAirbus NextGen dirancang dapat terbang dengan jangkauan 80 km dan mencapai kecepatan jelajah hingga 120 km/jam.
Tingkat kebisingan suara merupakan faktor kunci untuk misi perkotaan. Ditegaskan, keahlian Airbus yang luas dalam desain yang ramah kebisingan mendorong tingkat suara CityAirbus di bawah 65 dB(A) selama fly-over dan di bawah 70 dB(A) saat mendarat.
Hal ini dioptimalkan untuk efisiensi terbang diam dan jelajah dan tidak memerlukan permukaan yang bergerak atau bagian yang dimiringkan selama transisi.
CityAirbus NextGen memenuhi standar sertifikasi tertinggi (EASA SC-VTOL Enhanced Category).
Pesawat dirancang dengan mempertimbangkan kesederhanaan. CityAirbus NextGen akan menawarkan kinerja ekonomi terbaik di kelasnya dalam pengoperasian dan dukungan.
Airbus, kata Even, mendapat manfaat dari penelitian, inovasi, dua demonstran Electric Vertical Takeoff and Landing (eVTOL) selama bertahun-tahun dan pengembangan teknologi suara di seluruh portofolio produknya. Hal ini juga dilengkapi dengan pengalaman puluhan tahun dalam sertifikasi pesawat.
Demonstran Vahana dan CityAirbus telah bersama-sama melakukan 242 uji terbang dan darat dan total telah terbang sejauh 1.000 km.
Selain itu, Airbus telah menggunakan pengujian penerbangan subskala yang ekstensif dan kampanye terowongan angin serta telah memanfaatkan kekuatan komputasi dan pemodelannya.
RNS