Russian Helicopters persembahkan Ka-226T Climber di ARMY 2021

Ka-226TRussian Helicopters

AIRSPACE REVIEW (airspace-review.com) – Pabrik penerbangan Ulan-Ude dari Russian Helicopters Holding (Rostec State Corp.) menampilkan helikopter multiguna baru Ka-226T Climber di Forum Militer dan Teknis Internasional ARMY-2021 di Patriot Park, Kubinka Rusia.

Heli ringan rancangan biro Kamov ini akan menjalani tes penerbangan musim gugur ini, seperti di wartakan oleh situs Army Recognition.

Sebagaimana heli rancangan Kamov pada umumnya, Ka-226T Climber mengusung rotor tumpuk berputar lawan arah dan tanpa rotor ekor.

Daun rotornya bisa dilipat ke belakang, memungkinkan operator menempatkan dan menerbangkan helikopter dari kapal yang relatif kecil.

Ka-226T Climber dirancang untuk beroperasi di pegunungan tinggi, di bawah kondisi iklim panas, dan di atas permukaan laut. Dapat digunakan untuk misi pengintaian, patroli, pemantauan, dan transportasi.

Ka-226T yang ditingkatkan ini berbeda secara signifikan dari keluarga Ka-226 sebelumnya.

Helikopter ini memiliki desain badan baru dengan aerodinamis yang jauh lebih baik, terlihat lebih mancung.

Badan pesawat dibuat menggunakan bahan ringan modern, kontrol penerbangan dan sistem kelistrikan telah dimodernisasi, serta kompleks baru navigasi pilot dan peralatan komunikasi radio juga ditambahkan.

Lalu sistem bahan bakar tahan benturan yang memenuhi persyaratan keselamatan yang ditingkatkan dan volume tangki bahan bakar telah diperbesar dengan penyediaan pengisian bahan bakar terpusat.

Helikopter ini cocok untuk penerbangan ketinggian tinggi, sesuai dengan julukannya “Climber”. Dapat mencapai ketinggian maksimum hingga 6.500 meter.

Memiliki kelebihan tingkat getaran rotor yang rendah, kemudahan dan kesederhanaan operasi, kemampuan untuk lepas landas dan mendarat di lokasi berukuran kecil.

Produksi serial helikopter Ka-226T yang dimodernisasi ini dijadwalkan akan dimulai pada 2022 bekerja sama erat dengan perusahaan manufaktur penerbangan Kumertau di fasilitas pabrik penerbangan Ulan-Ude.

Versi helikopter produksi Ka-226T Climber dapat dilengkapi dengan peralatan oksigen, sistem flotasi darurat, AC dan sistem pemanas sebagai opsional.

RBS

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *