Korea Selatan pesan 12 heli MH-60R senilai 447 juta dolar AS

MH-60RLockheed Martin

AIRSPACE REVIEW (airspace-review.com) – Korea Selatan telah menandatangani pembelian 12 helikopter MH-60R Seahawk dari Lockheed Martin senilai 447,2 juta dolar AS.

Heli multiperan tersebut akan digunakan oleh Angkatan Laut Korea (RoKN).

Seperti diketahui, pada Desember 2020 Komite Promosi Proyek Pertahanan Korea Selatan telah memilih MH-60R Seahawk untuk memperkuat helikopter antipermukaan dan antikapal selam.

Departemen Pertahanan AS (DoD) mengumumkan pada 12 April 2021, penjualan militer asing (FMS) ini diharapkan selesai pada Desember 2024.

Heli MH-60MR buatan Lockheed Martin mengalahkan Leonardo AW159 Wildcat dan NHIndustries NH90 dalam kompetisi pengadaan heli antipermukaan dan antikapal selam RoKN.

Poetra M

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *