Ukraina khawatir Rusia terus tambah kekuatan di perbatasan Rostov

Ka-52 alligatorTASS

AIRSPACE REVIEW (airspace-review.com) – Rusia telah mengirimkan tujuh helikopter serang Ka-52 Alligator ke wilayah Rostov yang berbatasan dengan Ukraina. Di tempat ini Rusia terus meningkatkan kekuatan militernya.

Sejumlah media Ukraina melaporkan, helikopter-helikopter itu dikirim untuk menambah kekuatan resimen militer di Distrik Militer Selatan (SMD) Rusia. Kekhawatiran pun muncul di Kiev.

Ukraina menyebut, kedatangan helikopter-helikopter serang ke Rostov dapat menimbulkan potensi penyerangan terhadap negara mereka.

Sementara itu, Kementerian Pertahanan Rusia membenarkan telah terjadi pengiriman sejumlah helikopter ke salah satu resimen penerbangan militer di SMD.

Helikopter-helikopter itu dibawa menggunakan pesawat angkut militer Il-76VTA milik Angkatan Dirgantara Rusia.

Sejumlah komponen helikopter dilepas untuk kemudian dirakit kembali. Usai perakitan, heli akan menjalani pengujian dan kemudian digunakan untuk pelatihan tempur.

Helikopter serang Ka-52 Alligator merupakan versi modern dari Ka-50 Black Shark.

Rusia menyebut, heli ini memiliki karakteristik aerodinamis terbaik dan memiliki tingkat tangkapan yang kecil di radar.

Ka-52 dirancang untuk menghancurkan tank, kendaraan tempur, helikopter, pasukan, maupun konvoi militer.

Saat ini Rusia sedang menguji versi upgrade helikopter Ka-52M.

Roni Sont

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *