Boeing meyakini pesawat MC-21 Rusia akan diminati di pasar

Mc-21Denis Ferdoko

AIRSPACE REVIEW (airspace-review.com) – Boeing meyakini pesawat Rusia MC-21 akan diminati di pasar penerbangan sipil. Pesawat jet komersial bermesin ganda yang dikembangkan oleh Irkut ini akan mendapatkan penerimaan yang baik.

Presiden Boeing di Rusia dan CIS, Sergey Kravchenko, mengatakan banyak kelebihan pada MC-21. Pesawat ini merupakan hasil dari sebuah inovasi.

“Untuk MC-21, saya yakin ini adalah pesawat yang benar-benar inovatif. Saya berharap sukses dalam sertifikasi, saya yakin pesawat ini akan banyak diminati,” ujarnya dalam wawancara dengan saluran televisi Rusia 24 seperti dilansir oleh TASS.

Dikatakan lebih jauh, MC-21 akan menjadi pesaing langsung model terbaru buatan Barat.

Pesawat ini, ujar Kravchenko, dibuat dengan teknologi modern. MC-21 akan menjadi satu-satunya pesawat dari awal dekade mendatang yang menawarkan banyak inovasi modern.

“MC-21 adalah konfirmasi terakhir bahwa Rusia telah kembali ke barisan depan ke panggung teater penerbangan sipil ini,” kata Kravchenko.

Saat ini MC-21 masih menjalani pengujian untuk mendapatkan sertifikasi.

Pesawat untuk menggantikan Tu-154 dan Tu-204/214 ini dirancang dapat beroperasi pada jarak sekitar 6 ribu km.

Sempat mengalami beberapa kali penundaaan, prototipe MC-21-300 diluncurkan pada 8 Juni 2016. Pesawat berkapasitas 132-163 penumpang ini selanjutnya melaksanakan penerbangan perdananya pada 28 Mei 2017.

MC-21-300 akan menjadi pesaing A320neo dan Boeing 737 MAX series.

Roni Sont

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *