AIRSPACE REVIEW (airspace-review.com) – Rusia membangun skadron jet tempur pencegat MiG-31 (NATO: Foxhound) tambahan di Semenanjung Kamchatka. Skadron ini akan bergabung dengan Resimen Penerbangan Komposit 317, Armada Pasifik Rusia, di Yelizovo.
Resimen Penerbangan Komposit 317 saat ini mengoperasikan 12 unit MiG-31, terdiri dari MiG-31B dan MiG-31BS.
Selain menaungi skadron MiG-31, di resimen ini juga terdapat dua skadron pesawat helikopter anti-kapal selam (ASW) Ka-27, satu skuadron pesawat Il-38 ASW, pesawat tanpa awak, dan pesawat angkut kecil.
Pembentukan skadron pesawat pencegat kedua di Kamchatka, seperti diberitakan Izvestia (3/7), telah dirintis sejak tahun lalu.
Panglima Angkatan Bersenjata Rusia untuk kawasan semenanjung, Laksamana Muda Alexander Yuldashev mengindikasikan, sejumlah jet tempur MiG-31BM akan ditempatkan di resimen ini.
Proses upgrading 110 MiG-31B menjadi MiG-31BM telah dilaksanakan oleh RSK MiG sejak tahun 2011 melalui dua kontrak.
Mantan Wakil Menteri Pertahanan dan Kepala Pengadaan, Yury Borisov, malah pernah menyebut jumlah MiG-31B yang di-upgrade mencapai 130 unit.
Roni Sontani