AIRSPACE REVIEW (airspace-review.com) – Penjaga Pantai Jepang (Japan Coast Guard/JCG) memesan tambahan dua unit helikopter H225 Super Puma. Dengan tambahan ini JCG akan memiliki 15 unit helikopter berukuran sedang ini.
Airbus mengatakan, JCG memiliki keyakinan penuh untuk melanjutkan pesanan H225. Hal ini dikatakan Direktur Pelaksana Airbus Helicopters, Guillaume Leprince.
“Kami berterima kasih atas pesanan yang dilanjutkan dan rasa percaya diri menggunakan H225,” ujarnya di Jepang.
Ditambahkan, H225 merupakan helikopter referensi dalam operasi perncarian dan pertolongan (SAR) serta penegakan keamanan. Airbus merasa bangga melihat penggunaan helikopter ini di Jepang selama bertahun-tahun.
“Kami sudah mengirimkan tiga H225 terbaru kepada JCG dalam beberapa bulan terakhir sesuai jadwal dan berkomitmen penuh mendukung pengoperasian armada ini sebagaimana heli yang akan datang untuk memastikan kesiapan operasinya,” tambah Leprince seperti Airspace Review kutip dari Flight Global (6/4).
JCG mengoperasikan sekira 78 pesawat, terdiri dari 49 helikopter dan 29 pesawat sayap tetap. Selain H225, JCG juga mengoperasikan 18 AW139 serta 14 Sikorsky S-76.
Roni Sontani