AIRSPACE REVIEW (airspace-review.com) – Northrop Grumman telah menyerahkan radar AN/APG-81 active electronically scanned array (AESA) yang ke-500 unit untuk F-35 Lightning II. Radar ini merupakan kelanjutan dari radar AN/APG-77 yang digunakan pada F-22 Raptor.
AN/APG-81 berguna untuk menuntun rudal udara ke udara maupun rudal udara ke darat menuju target sasarannya dengan jangkauan lebih jauh. Radar ini akan diproduksi hingga tahun 2035.
Selain memproduksi radar AN/APG-81, Northrop Grumman juga membuat komponen-komponen pesawat F-35 lainnya. Seperti badan bagian tengah dan kulit sayap F-35.
Selain itu, seperti dirilis di lamannya, Northrop Grumman juga memproduksi sejumlah sistem sensor, avionik, sistem misi, perangkat lunak perencanaan misi, dan sebagainya.
Roni Sontani